Manfaat Minyak Kelapa untuk Perawatan Wajah, Tubuh, dan Rambut


Saatnya beralih ke produk perawatan organik. Buat kamu yang vegan pasti suka banget artikel ini!


Minyak kelapa sempat dpercaya sebagai salah satu alternatif konsumsi lemak sehat. Namun setelah American Heart Association (AHA) memperingatkan bahwa minyak kelapa ternyatamengandung tingkat lemak jenuh yang sama dengan daging sapi yang menetes, banyak orang harus merelakan apa yang mereka percayai dan mengurangi kembali konsumsi minyak kelapa yang mereka gunakan. Artinya hanya dua sendok makan minyak kelapa yang setara dengan sekitar 20 g lemak jenuh yang  boleh dikonsumsi dan direkomendasikan untuk wanita.

Namun, sebelum kita membuang stok minyak kelapa, perlu diingat bahwa tidak seperti lemak jenuh lainnya, ada banyak manfaat minyak kelapa untuk keperluan kecantikan. Kita mungkin tidak bisa menjadi kurus karena lemaknya, tapi anda bisa menjadi cantik karenanya. Tidak percaya?  Cobalah tips berikut ini!

1. Sebagai Pelembab Kulit

Minyak kelapa juga sangat melembabkan dan bekerja sangat alami pada kulit kita. Jadi, Minyak kelapa sangat bagus untuk kulit  kering dan sensitif. Hal ini karena minyak kelapa memiliki sifat menutrisi dan menghidrasi. Minyak kelapa murni juga membantu meremajakan kulit kering dan lelah, membuatnya sehat, bercahaya dan sangat lembab. Struktur molekul minyak kelapa yang kecil memungkinkan penyerapan yang mudah melalui kulit sehingga memberi tekstur lembut dan halus, menjadikannya sebagai pelembab yang ideal untuk menghilangkan kulit kering dan kasar serta area bermasalah seperti eksim dan psoriasis.

2. Masker untuk Segala Jenis Rambut

Banyak penata rambut merekomendasikan penggunaan minyak kelapa untuk mengkondisikan dan menguatkan rambut Anda. Cara paling mudah untuk mengaplikasikannya adalah menggunakan minyak kelapa sebagai hair mask atau pre-wash conditioner untuk rambut kering atau kusam. 
Dimualia dengan melelehkan minyak kelapa, biarkan dingin sampai suam-suam kuku dan mengaplikasikannya pada rambut yang lembab dan diamkan selama 20 menit. Setelah itu kita bersihkan dengan shampo seperti biasa. Jika kulit kepala berminyak, maka jangan diaplikasikan pada akar namun cukup pada bagian tengah hingga ujung rambut saja. Tapi jika kulit kepala kering atau terkelupas, coba oleskan sampai ke kulit kepala, dan pijatl secara perlahan.

3. Minyak sebagai Scrub Alami

Banyak beauty vlogger merekomendasikan scrub ini baik untuk wajah maupun untuk tubuh. Caranya cukup mudah, dengan melelehkan minyak kelapa sesuai kebutuhan, lalu diamkan hingga agak dingin, campurkan bubuk kopi atau gula sebaga scrub. Jika ingin lebih wangi, bisa ditambahkan essential oil seperti mint, lavender, atau chamomile. Sebaiknya dibuat untuk sekali pakai karena penyimpanan bisa mengubah khasiat dari scrub itu sendiri.


4. Memutihkan dan Mencegah Kerusakan Gigi

Minyak kelapa sudah terbukti berguna untuk membersihkan dan memutihkan gigi sekaligus mengurangi kerusakan gigi.  Menurut penelitian minyak kelapa dapat membantu mempercepat penyerapan kalsium dan magnesium tubuh, yang pada gilirannya membantu memperkuat gigi, membuat gigi lebih tahan terhadap pembusukan. Aktris Gwyneth Paltrow juga telah mencoba metode ini, dan jika senyum putih mutiara itu adalah sesuatu yang bisa ia dapatkan, maka anda juga bisa. Caranya adalah mengoleskan minyak kelapa ke sekitar gigi dan gusi dan diamkan selama 20 menit. Sungguh cara yang murah dan mudah.

5. Sebagai Make -Up Remover Alami

Aktris peraih Oscar, Emma Stone terbiasa menggunakan minyak kelapa sebagai make up removernya di malam hari. Caranya sungguh sangat mudah. Ambil satu sendok minyak kelapa lalu ratakan di tangan (yang tentunya sudah dicuci bersih). Kemudian, pijat minyak ke dalam kulit wajah dalam gerakan melingkar. Boleh juga menggunakan kapas atau sposn lembut untuk memijatnya. Setalah selesai anda bisa membilasnya dengan air dan pembersih wajah. Lau akhiri dengan toner atau apple cider vinegar.